Jumat, 18 Maret 2011

Daging Juga Sumber Vitamin C juga lho!!


Anda mungkin dengan penuh kesadaran mengonsumsi makanan yang sehat. Namun karena mencampurnya dengan bahan makanan lain, manfaat sehat dari makanan tersebut jadi berkurang. Sebaliknya, jika Anda mengombinasikannya dengan makanan lain yang merupakan "pasangannya", nutrisi yang Anda dapatkan jadi berlimpah.
Kerri-Ann Jennings, pakar nutrisi dari Columbia University, mencoba memberi gambaran, makanan apa saja yang sebaiknya dikombinasikan.

Gandum utuh dengan bawang putih atau bawang merah
Menurut penelitian, menambahkan bawang yang ditumis ke menu whole grain bisa membuat menu ini jadi lebih sehat. Sebab, kombinasi ini dapat membantu meningkatkan penyerapan zat besi dan seng, mineral yang lebih mudah diserap dari sumber hewani, demikian menurut studi yang diterbitkan di Journal of Agricultural and Food Chemistry. Zat besi membantu menyebarkan oksigen ke sel-sel, sedangkan seng diperlukan untuk kekebalan tubuh dan menyembuhkan luka. Diperkirakan, senyawa sulfur pada bawanglah yang membantu proses penyerapan itu.

Kacang-kacangan dan sayuran hijau
Keduanya adalah paduan zat besi (pada kacang-kacangan seperti buncis, kacang merah, kacang polong, atau kacang kedelai) dan vitamin C (pada sayuran hijau). Ketika dua bahan makanan ini dikonsumsi berbarengan, vitamin C pada sayuran hijau membantu mengubah zat besi pada kacang-kacangan ke dalam bentuk yang lebih mudah diserap oleh tubuh. Kombinasi ini akan sangat efektif ketika Anda mengonsumsi zat besi yang sulit diserap, yang biasa ditemukan pada sumber nabati, seperti tahu, bayam, kismis, dan sereal yang diberi kandungan zat besi. Beberapa sumber vitamin C adalah buah-buahan sitrus, kol, paprika merah, seledri, dan pepaya.

Tomat dan minyak zaitun
Minyak zaitun mengandung lemak baik, yang jika ditambahkan pada buah-buahan atau sayuran bisa membantu Anda menyerap beberapa fitonutrisi dengan lebih baik. Jurnal Free Radical Biology and Medicine belum lama ini mendapati bahwa orang-orang yang mengonsumsi beberapa porsi tomat yang dipadukan dengan minyak biji bunga matahari atau minyak zaitun, meningkatkan kadar likopennya dalam seminggu. Likopen adalah senyawa yang memberi warna merah pada tomat, paprika merah, dan semangka. Senyawa ini diyakini mampu mengurangi risiko kanker payudara, penyakit jantung, dan paru-paru.
Meskipun begitu, minyak zaitun tetap dianggap sebagai pilihan yang lebih sehat, karena juga mengandung antioksidan lebih tinggi.
Daging dan vitamin C
Daging merah, ikan, atau unggas, mengandung zat besi yang dibutuhkan sel-sel tubuh untuk mengubah energi pada makanan tersebut menjadi molekul energi yang digunakan oleh sel-sel tubuh. Namun menurut Pamela Hinton, PhD, dalam artikelnya di Health & Fitness Journal tahun 2006, sebaiknya kita memadukan menu daging tersebut dengan makanan yang kaya akan vitamin C seperti jeruk. Sebab, paduan ini akan meningkatkan jumlah zat besi yang diserap oleh tubuh. Jadi bila Anda sedang menikmati tenderloin steak atau sate kambing, pesanlah juga jeruk peras.

Sumber: female.kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar